• • • •

Jumat, 28 September 2012

Ketidaksempurnaan

Tuhan menciptakan seorang manusia
Dengan begitu sempurna,
Hampir serupa dengan gambaran-Nya yang agung
Maka bersyukurlah

Manusia memiliki dua buah unsur
Lahiriah dan batiniah
Lahiriah yang dapat dilihat dan dirasakan
Oleh Panca Indera
Batiniah yang dapat dirasakan
Yang berhubungan dengan perasaan

Manusia yang hampir sempurna secara lahiriah
Belum tentu hampir sempurna secara batiniah
Begitu juga sebaliknya,
Dan hal itulah yang dinamakan
Kekurangan atau ketidaksempurnaan

Ketidaksempurnaan jangan lantas membuat
Kita menjadi pasrah dan menyerah
Namun sebaliknya,
Ketidaksempurnaan adalah alat yang digunakan Tuhan
Untuk menyatukan umat-Nya

Ketidaksempurnaan yang kita miliki
Akan membuat kita menyadari
Tanpa Tuhan kita bukan siapa-siapa

Maka,
Janganlah sedih karena ketidaksempurnaan
Baik lahiriah maupun batiniah
Melainkan,
Gunakanlah hal itu, sebagai sebuah alasan
Sebuah alasan untuk semakin
Mendekatkan diri pada-Nya

Berdoalah dan bersyukurlah pada-Nya
Kemudian yakinlah, bahwa Tuhan tidak akan tinggal diam
Ia akan memberikan kekuatan lebih besar
Daripada apa yang kita bayangkan